Home Ekonomi Catat, 12-13 November TDA Gelar Pesta Wirausaha Palembang 2022

Catat, 12-13 November TDA Gelar Pesta Wirausaha Palembang 2022

by Slyika

PALEMBANG – Komunitas Tangan Di Atas (TDA) Palembang periode 5.0 akan melaksanakan Pesta Wirausaha Palembang 2022 di aula lantai 5 Universitas MDP pada 12-13 November 2022 mendatang.

Ketua TDA Palembang Asep Somanhudi mengatakan, kegiatan ini merupakan wadah bagi para wirausaha yang ada Kota palembang ataupun di luar Kota palembang.

Asep menambahkan, kegitan Pesta Wirausaha 2022 ini adalah kegiatan kedua yang dilaksanakan pengurus TDA Palembang,

Pesta Wirausaha Palembang terakhir dilaksanakan pada tahun 2013, saat itu Ketua TDA Palembang 1.0 adalah Msg Syaiful Fadli (Sekarang Anggota DPRD Provinsi Sumsel).

Ketua Pelaksana Pesta Wirausaha 2022 TDA Palembang Eko Panca Gustino menambahkan, kegiatan akan menghadirkan Presiden TDA 7.0 Ibrahim M Bafagih (periode saat ini), Presiden TDA 1.0 Iim Rusyamsi, Presiden TDA 6.0 Donny Kris sekaligus Founder Malang Strudel, Ketua TDA Bekasi Isa Juarsa selaku Founder Bakso Rusuk Joss, Coach Dr Fahmi Grand Master G Coach, Dodi Zulkifli Praktisi Brand Positioning.

Kegiatan juga akan menghadirkan beberapa mentor seperti coach Apran Abdi Founder SIT Fathona, coach Rofiq Founder SIT Kholifa Annizam, Kang Anan founder Bubur Ayam Joli, Yoki Firmansyah founder Kaos Nyenyes, Fico Maulana digital marketer, Ardiansyah founder Mybakeri, coach Saefullah founder Saefull consulting.

“Insya Allah akan hadir Presiden TDA 7.0 Ibrahim M Bafagih dan beberapa mentor dan coach nasional serta internasional. Juga akan dihadiri pejabat pemerintah Kota Palembang dan Provinsi Sumatera Selatan,” ungkap Eko yang juga owner Panca Konveksi.

Eko mengatakan, kegiatan bakal dihadiri sebanyak 500 peserta dari beberapa wilayah di luar Kota Palembang untuk ikut meramaikan kegitan Pesta Wirausaha 2022, selain itu juga tersedia bazar mulai dari food, jasa, fashion dan masih banyak lagi.

“Acara Pesta Wirausaha ini akan diisi dengan berbagai kegiatan seperti panggung inspirasi, talkshow, bazar, mentoring bisnis, forum diskusi dan berjejaring. Harapanya semoga TDA Palembang semakin dikenal dan terus menebar kebermanfaatan di mayarakat. Tentu dengan kegiatan Pesta Wirausaha ini diharapkan dapat mendorong bangkitnya kembali UMKM Khususnya di wilayah Palembang,” tutur Eko. (theo esto)

You may also like

Leave a Comment